50 Percobaan Sains dengan Bahan Sehari-Hari

Tadi saya iseng-iseng googling dengan memasukkan nama saya sebagai kata kunci. Eh, kok malah nemu post di blog-nya Pak Muzi Marpaung. Isinya tentang komentar-komentar yang beliau terima mengenai buku 50 Percobaan Sains dengan Bahan Sehari-Hari.
Komentar saya terletak paling bawah.

Begini bunyinya:
“Saya menyukai bukunya. Terutama karena ini bukan buku terjemahan sehingga bahasanya mudah dicerna anak-anak. Terima kasih.

Memang bukunya bagus, kok. Sebetulnya banyak buku seperti ini yang beredar di pasaran, tapi kebanyakan buku terjemahan. Kadang-kadang ada istilah yang diterjemahkannya kurang pas. Bahasanya tidak "mengalir lancar".
Isi bukunya padat. Iustrasinya menarik, meski sederhana. Isinya tidak dicetak berwarna, tapi tak apa.

Buku ini dulu saya pesan lewat email, setelah mendapatkan tawaran lewat milis Sains. Lucunya, waktu buku ini saya terima, saya belum sempat mengirim uang pembayarannya. Rupanya email dari pihak Pak Muzi yang berisi permintaan untuk konfirmasi alamat dan informasi nomor rekening untuk transfer biaya buku terselip dan tak sempat saya baca.
Makanya, saya kaget waktu tiba-tiba buku ini sampai ke tangan saya. Baik sekali. Apa jadinya kalau saya "nakal" dan tak mau membayar, hehe.

Jangan kuatir. Saya sudah bayar bukunya. Lunas. Harganya tidak mahal. Satu seri ada empat buku. Masing-masing dua puluh lima ribu rupiah. Dulu diskonnya 50%. Hmmm. Senangnya.

Comments

ami said…
buku yang mana tuh ?
ami jadi pengen minjem
hehe
aLmiRa.. said…
Ada nggak percobaan tentang percobaan gunung berapi? Tp peralatannya di bawah 10.000?
This comment has been removed by a blog administrator.
Naya said…
mau bukunya
dmana bli mb'??
Naya said…
mau nyari buku 50 Percobaan Sains dengan Bahan Sehari-Hari tu dmna y mb' ? ? ?

Popular Posts