Pantai Tanjung Tinggi Belitung
Pantai ini dijadikan lokasi syuting film laskar Pelangi. Indah sekali. Banyak bebatuan besar di sana. Mirip salah satu pantai di Bangka yang sering saya kunjungi sewaktu kecil (saya lupa namanya). Sayangnya, cuma ada kamera HP yang bisa membantu saya mengabadikan keindahannya.
Ini batu-batu besar itu ...
Pasirnya bersih dan butirannya halus sekali.
Di pantai ini juga kami disuguhi makan malam serba ikan, Ini menu makan malam kami. Yang di dalam mangkok di pojok kanan atas adalah Gangan Kepala Ikan Ketarap. Katanya sih, ini mkanan khas di sini dan harganya cukup mahal. Rasanya enak, segar karena ada potongan nanasnya.
Penutupnya kelapa muda ... Terima kasih.
Comments